Resep Membuat Ceker Setan
– Mungkin bagi sebagian orang kaki ayam atau yang biasa di kenal dengan
ceker banyak yang di buang. Tapi anda jangan salah, karena ceker ayam
juga bisa di buat menjadi masakan yang tak kalah enak lho. Ya, kali ini
saya akan memberikan kepada anda tentang cara memasak ceker ayam supaya
bisa di nikmati bersama keluarga di rumah. Gak percaya, langsug saja
lihat resepnya berikut ini.
Bahan Membuat Ceker Setan :- 500 gr ceker ayam
- 2 buah cabai merah besar (iris)
- 2 tangakai daun bawang (iris kasar)
- 150 ml air putih
- 1cm jahe (geprek)
- 2 serai (geprekk)
- 2 lbr daun jeruk
- 1sdm kecap
- Minyak goreng (untuk menunis)
- 1/2 sdt garam
- 5 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 3 buah cabai merah
- 15 buah cabe rawit atau sesuai selera
- Tumis semua bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum, masukkan jahe, serai beserta ceker ayam.
- Lalu masukkan air dan tunggu hingga air hampir mengering.
- Setelah itu masukkan daun jeruk sambil di aduk-aduk lalu masukkan irisan daun bawang, cabe merah, kecap dan garam sambil diaduk lagi sampai masak.
- Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar